Fungsi Logika (OR, AND, dan IF)



Fungsi Logika, apa itu? Terasa asing dimapel TIK. Pertama dengar, fikiranku langsung tertuju dengan Matematika. Ah... pusing! Tapi tunggu dulu, jangan pesimis! Ingin tau fungsi logika? Baca dibawah ini! Pertemuan kali ini kita akan membahas Fungsi Logika. Perhatikan baik – baik! Baca, pahami, dan praktikkan! Mudah bukan?

1.      Ekspresi logika
Sangat diperlukan dalam penggunaan fungsi logika, pernyataan ekspresi logika dinyatakan oleh operator relasi atau operator perbandingan.

2.      Operator logika
            Fungsi operator logika AND adalah untuk menggabungkan dua atau lebih suatu ekspresi logika. Jika memenuhi syarat, maka akan ditampilkan pesan nilai TRUE. Jika tidak memenuhi syarat, maka akan ditampilkan nilai FALSE.
Rumus:
=AND(Ekspresi logika 1, Ekspresi logika 1,Ekspresi logika n)
Fungsi logika operator OR adlaah untuk menggabungkan dua atau lebih ekspresi logika, dan akan bernilai TRUE jika salah satu ekspresi memenuhi syarat, dan bernilai FALSE jika kedua ekspresi tidak memenuhi syarat.
Rumus:
=OR(Ekspresi logika 1, Ekspresi logika 1,Ekspresi logika n)

3.      Fungsi IF
Fungsi If berfungsi untuk mencari nilai benar dari suatu kondisi yang di syaratkan.
Rumus:
=IF(logical_test,value_if_true,value_if_false)

Masih bingung? Langsung latihan aja yuks!
Ketentuan:
a.     Fungsi logika operator OR dan AND, syarat dari nilai adalah lebih dari 50
b.     Fungsi IF, syarat “LULUS” nilai lebih dari sama dengan 70 dan “GAGAL” jika nilai kurang dari sama dengan 70
c.      Fungs IF, syarat “BAGUS” nilai lebih dari sama dengan 80, “CUKUP” nilai lebih dari sama dengan 60, dan “KURANG” ” nilai kurang dari sama dengan 50.
Berikut langkah – langkah yang akan dilakukan!
         1.        Buatlah tabel seperti dibawah ini! Nama, nilai a, dan nilai b itu bisa diganti sesuai keinginan.


         2.        Tentukan rata – rata dengan rumus “ =AVERAGE (nilai a:nilai b)” lalu tekan Enter!




         3.        Tentukan Operator OR dengan rumus fungsi operator logika “=OR(nilai a>50,nilai b>50)”


Lihat no.4 yang bernilai “FALSE”! Kenapa? Karena nilai pada nilai a tidak memenuhi syarat. Nilai a <50.
 
         4.        Tentukan Operator AND dengan rumus fungsi operator logika “=AND(nilai a>50,nilai b>50)”



Lihat tabel yang dibingkai kuning! Mengapa FALSE? Karena salah satu dari nilai <=50


5.      Tentukan Lulus/Gagal dengan rumus fungsi IF “=IF(nilai rata-rata>=70, “LULUS”,”GAGAL”)”
 

Lihat yang  GAGAL! Mengapa GAGAL? Karena nilai rata – rata <=70.
    
6.    Sama seperti yang no. 5. Lihat di gambar!
 

Lihat yang berbingkai kuning ! Mengapa KURANG? Karena nilai rata – rata <=50. Lihat yang berbingkai biru! Mengapa BAGUS? Karena nilai rata – rata >=80.
 

            Gimana mudah bukan? Ayo coba lagi! Agar kita lebih pintar. Jangan malas ya kawan! Minta maaf jika aku sering typo, salah info, dan yang negatif buang saja.  Tetap semangat dan jangan menyerah! Sampai jumpa dipostingan berikutnya. Bye bye!

Komentar

  1. How to Make Money Playing Poker in Texas - Work-to-Earn
    How to Make Money Playing Poker · Learn How to Make Money Playing Poker · Know How to Make Money Playing Poker · Know the Rules of Poker งานออนไลน์ · Learn Basic Strategies

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer